NGAWI, SINARJATIM.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ngawi, Jawa Timur bersosialisasi ke Sekolah Menengah Keatas (SMK) Muhammadiyah Satu Ngawi tentang pengetahuan penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu).
Aman Ridho komisioner KPU Ngawi pada saat dikonfirmasi mengatakan, “Iya benar kemarin, Sabtu 29 Januari 2022 kita lakukan sosialisasi belajar bareng tentang demokrasi dan penyelenggaraan pemilu,” katanya.
Kebetulan, pada waktu itu SMK Muhammadiyah Satu Ngawi tengah melangsungkan pemilihan ketua organisasi sekolah yakni, Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM).
Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan khidmat serta tetap patuhi Protokol Kesehatan (Prokes) pencegahan covid-19 dengan ketat, Senin 31 Januari 2022.
Ridho melanjutkan, “Kegiatan kali ini ada sesi tanya jawab, siswa-siswi yang berani berpendapat dan menjawab pertanyaan dari KPU Ngawi bakalan mendapat bingkisan,” tandas Ridho.
“Pelajar sekolah merupakan pemilih pemula, Pun juga harus aktif dalam hal demokrasi, pahami karakter calon baik itu presiden/wakil presiden, maupun calon DPD maupun DPRD dan lainnya,” cetusnya.
Sementara itu, sekolah menyambut baik dengan kedatangan KPU Ngawi, hal itu di ungkapkan oleh Imam Syamsudin selaku kepala SMK Muhammadiyah 1 Ngawi.
“Terimakasih atas kehadiran KPU ke sekolah kami, memang diperlukan sosialisasi mengingat siswa-siswi merupakan pemilih pemula, harus mendapatkan pendidikan pemilu dan demokrasi,” tutup kepala SMK.***