Minggu, Februari 9, 2025
Google search engine
BerandaBERITA NGAWIPTM Terbatas di Ngawi diberhentikan setelah Beberapa Siswa Terpapar Covid-19

PTM Terbatas di Ngawi diberhentikan setelah Beberapa Siswa Terpapar Covid-19

NGAWI, SINARJATIM.COM – Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas di Ngawi, Jawa Timur diberhentikan dikarenakan beberapa anak didik di SMP Negeri 5 Ngawi positif covid-19.

Tak hanya di SMP Negeri 5 Ngawi saja, Nampaknya virus covid-19 melebar sampai ke SMA Negeri 1 Ngawi, pasalnya salah satu siswanya diketahui positif covid-19, siswa tersebut merupakan anak dari guru di SMP Negeri 5 Ngawi.

Siswa tersebut berinisial Reg (16), hal itu dibenarkan oleh Letkol Inf Adi Wirawan Komandan Kodim (Dandim) 0805 Ngawi setelah pihaknya berkoordinasi dengan Puskesmas Ngawi guna lakukan tracing, Selasa 1 Februari 2022.

“Dalam hal ini ada sedikitnya 41 orang jalani tes pengambilan sampel untuk kemudian di deteksi virusnya, di antaranya 31 siswa dan sisanya pengampu yang sempat kontak dengan Reg,” katanya.

Dandim 0805 Ngawi melanjutkan, “Semoga hasilnya negatif, karena tak hanya siswa SMA Negeri 1 Ngawi saja, ternyata juga ada temuan kasus covid-19 di SD Negeri Karangasri 1, tapi Alhamdulillah hasilnya negatif,” kata Adi pada saat tinjau tracing di SMA Negeri 1.

Menyikapi hal itu, setelah SMP Negeri 5 Ngawi PTM tatap muka diberhentikan selama 14 hari, akhirnya PTM di SMA Negeri 1 Ngawi juga ikut distop selama 14 hari,” tukasnya.

Perlu diketahui, siswa siswa ini kebanyakan sudah menjalani vaksinasi baik dosis 1 maupun dosis 2, harapannya mereka tak terinfeksi. tutupnya.***

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments