Puluhan Kiyai di Ngawi Dukung Pemilu Damai Sembari Manakiban

SINARJATIM.COM – Forum Komunikasi Kiyai Kampung (FK3) Kabupaten Ngawi melaksanakan kegiatan manakiban rutin yang digelar Minggu (3/3/24) di Pondok Pesantren (Pontren) Dunan Kalijogo Beran, Ngawi.

Seusainya kegiatan manakiban itu dilangsungkan kegiatan Deklarasi mendukung pemilu damai dan menolak hak angket demi persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia, Senin (4/3/24).

Kegiatan manakiban dan deklarasi pemilu damai itu dihadiri oleh puluhan kiyai di Ngawi dan para santri.

Kegiatan deklarasi ini sebagai kepedulian para tokoh agama terhadap kondisi bangsa dan negara saat ini.

Salah satu kiyai mengatakan, “Kami berterimakasih atas kinerja penyelenggara pemilu 2024 seperti Bawaslu, KPU, dan aparat keamanan sehingga pemilu di Ngawi berjalan aman dan damai,” katanya.

Kami mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat luas untuk mengikuti kegiatan penghitungan suara yg dilaksanakan KPU, dan jika terdapat hal-hal yang menurutnya tidak sesuai dengan ketentuan agar disalurkan melalui mekanisme sesuai peraturan perundangan yg berlaku;

“Menolak Hak Angket dan menghindari tindakan yg melanggar hukum, untuk menjaga persatuan dan kesatuan serta keutuhan NKRI,” ujarnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *