Jumat, April 19, 2024
Google search engine
BerandaBERITA NGAWISantriwati Pondok di Ngawi di Vaksin

Santriwati Pondok di Ngawi di Vaksin

SINARJATIM.COM – Di pondok Modern Darussalam Putri 1 yang beralamat di Desa Sambirejo, Kecamatan Mantingan, Kabupaten Ngawi santriwatinya di vaksin.

Kegiatan ini dilakukan oleh Kodim 0805 Ngawi yang menggandeng Pemkab Ngawi dalam peningkatan herd immunity dalam kegiatan serbuan vaksin.

Dandim 0805 Ngawi dalam hal ini mengatakan, kegiatan serbuan vaksin yang menyasar para santriwati pondok ini sebagai langkah cara memutus mata rantai penyebaran virus covid-19.

“Kegiatan ini serentak dilakukan di pondok pesantren lingkup wilayah Kodam V/Brawijaya,” katanya.

Ia menambahkan, sebanyak 1500 santriwati divaksin yang dilaksanakan selama dua hari, pondok yang berada di Kecamatan Mantingan itu merupakan kegiatan pertama kali. tambahnya.

Sementara itu, Al Ustadz Mujib Abdurrahman wakil pengasuh Pondok mengucapkan terimakasih kepada jajaran Kodim Ngawi dan Pemkab Ngawi yang sudah melakukan vaksinasi di Pondok kami.

“Ini sebagai langkah ikhtiar kita bersama dalam memutuskan mata rantai penyebaran virus covid-19 khususnya di Ngawi, serta meningkatkan capaian herd immunity meningkatkan imun dan kekebalan tubuh ditengah pandemi,” ucapnya.

“Semoga virus ini segera berlalu, agar kita kembali bisa beraktivitas seperti dulu lagi,” tutupnya.(Str)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments