SINARJATIM.com, Ngawi – Kemarin (2/2/21) satgas covid-19 Kabupaten Ngawi bersama I Wayan Winaya Kapolres Ngawi tinjau pasar besar Ngawi.(3/2/21).
Selain itu Kapolres Ngawi bagikan juga 1000 masker ke beberapa masyarakat baik pengunjung maupun pedagang.
Kapolres Ngawi dalam hal ini mengatakan, “Kami selalu mengecek penerapan PPKM apakah sudah sesuai standar yang ditentukan pemerintah
Lanjutnya,Kami juga berharap semoga kasus covid-19 di Ngawi khususnya bisa menurun secara signifikan,”Kata Kapolres.
Pihaknya juga bersama forkopimda akan gencar melakukan cara-cara dan upaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona.
Masyarakat diharapkan taat pada aturan yang berlaku, untuk mengurangi angka positif covid-19 Pemerintah tidak bisa melakukannya sendiri, Namun juga perlu diperhatikan seluruh lapisan masyarakat.(Str)